Februari 18, 2025
Nasional

Perjalanan Domestik Tak Perlu PCR Antigen, Event Olahraga Boleh Dihadiri Penonton

Luhut Binsar Pandjaitan. (Dok. Kemenko Marves)

Jakarta, Probuana.com – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan kabar gembira seiring makin terkendalinya pandemi Covid-19 di Indonesia.

Luhut mengatakan pelaku perjalanan domestik baik yang menggunakan transportasi udara, laut maupun darat, tidak perlu lagi menunjukkan hasil negatif tes antigen atau tes PCR. Syaratnya asal sudah mendapatkan vaksinasi dosis kedua atau lengkap.

“Dalam rangka transisi menuju aktivitas normal, hari ini pemerintah akan memberlakukan berbagai kebijakan. Pertama, pelaku perjalanan domestik dengan transportasi udara, laut maupun darat yang sudah melakukan vaksinasi dosis kedua dan lengkap sudah tidak perlu menunjukkan bukti tes antigen maupun PCR negatif,” kata Luhut Binsar Pandjaitan saat memberikan keterangan pers secara virtual, Senin (7/3/2022).

Kebijakan kedua, diungkapkan Luhut, seluruh kegiatan kompetisi olahraga dapat menerima penonton yang sudah melakukan vaksinasi booster dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi. Kemudian kapasitas jumlah penonton juga diatur sesuai dengan level PPKM di daerah yang bersangkutan.

“Dengan kapasitas masing-masing sebagai berikut, level 4 sebanyak 25%, level 3 sebanyak 50%, level 2 sebanyak 75%, dan level 1 sebanyak 100%,” tutur Luhut Binsar Pandjaitan.

Kebijakan itu akan dituangkan dalam surat edaran yang akan diterbitkan dalam waktu dekat ini. Luhut menuturkan pandemi Covid-19 saat ini sangat terkendali, kasusnya bahkan turun secara signifikan. Tingkat rawat inap di seluruh rumah sakit cenderung menurun dan tingkat kematian pun semakin melandai. (dja)

Follow Me:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *